Minggu, 22 September 2024 Pj Gubri SF Hariyanto Jadi Inspektur Upacara Peringati HUT ke-67 Provinsi Riau | Mendagri Tito Karnavian Lantik Pj Gubernur Riau Rahman Hadi | HUT Ke-79 RI, Pj Gubernur Riau Harap Jadi Pembangkit Semangat Kebangsaan | Solusi Tuntaskan Stunting, Pemrov Riau Jamin Ketersediaan Air Bersih dan Sanitasi yang Baik Bagi Warga | Sekdaprov Riau SF Hariyanto Resmikan Jembatan Limau Manis di Kampar, Warga Ucapkan Terima Kasih | Pj Gubri Rahman Hadi Sampaikan Sejumlah Poin Jadi Fokus Perhatian Pembangunan di Riau
 
 
☰ Daerah
Kebakaran Rumah di Kubang Telan 4 Orang Korban Jiwa, Begini Kejadiannya 
Senin, 08 November 2021 - 21:04:09 WIB

SULUHRIAU, Pekanbaru- Warga Perumahan Kubang Mas Permai Desa Kubang Jaya Siak Hulu, digemparkan atas terjadinya peristiwa kebakaran salah satu rumah, Minggu malam (7/11/2021) sekira pukul 22.00 Wib, yang menewaskan 4 orang penghuninya.

Rumah yang mengalami kebakaran ini adalah rumah milik Syafar (53) di Perumahan Kubang Mas Permai, RT 05 RW 01 Dusun I Desa Kubang Jaya Kecamatan Siak Hulu Kabupaten Kampar.

Adapun korban yang tewas dalam peristiwa kebakaran ini adalah :

1.Suriyati (44), istri dari Syafar pemilik rumah

2.Ramadani Syafitri (22) anak perempuan pemilik rumah

3.Selvina Putri (17) anak perempuan pemilik rumah

4.Hazim Zhafran Syaputra (3) anak laki-laki pemilik rumah

Pemilik rumah, Syafar (53) mengalami luka bakar pada bagian tangannya dan mendapat perawatan medis di Rumah Sakit Sansani Kota Pekanbaru, sementara ke-4 korban yang meninggal dunia telah dievakuasi ke RS Bhayangkara Polda Riau.

Berdasarkan keterangan Kapolsek Siak Hulu, peristiwa ini berawal pada Minggu (7/11/2021) sekira pukul 22.00 Wib, saat itu saksi, Iden mendengar teriakan minta tolong dari Safar selaku pemilik rumah yang terbakar. Mendengar teriakan tersebut saksi keluar rumah dan melihat api telah membakar rumah Safar.

Selanjutnya saksi bersama warga perumahan berusaha memadamkan api dengan peralatan seadanya namun api semakin membesar, kemudian warga menghubungi Dinas Pemadam kebakaran dari Pemkab Kampar dan Pemkot Pekanbaru, sekira pukul 23.00 WIB, api berhasil dipadamkan.

Kasi Ops Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Pekanbaru, Fahriansyah SSos mengatakan, seluruh korban tewas terbakar ditemukan saat berada di dalam kamar mandi.

Adapun identitas para korban yang ditemukan terpanggang di antaranya, Suryati (43) istrinya dan anak perempuannya, Fitri (22), Vina (17) serta putranya Azim (4).

Sedangkan, Safar merupakan kepala keluarga sebut Fahriansyah, saat ini sedang dirawat di rumah sakit atas luka bakar yang dialaminya.

Kabar kebakaran ini, kata Fahriansyah, diterima sekitar pukul 22.18 WIB dan petugas berangkat ke lokasi sekitar pukul 22.19 WIB.

Selanjutnya, tiba di lokasi sekitar pukul 22.27 WIB, tim bersama warga langsung berjibaku memadamkan api.

"Api berhasil dipadamkan, Senin (8/11/2021) sekitar pukul 00.03 WIB," jelas Fahriansyah.

Kemudian, setelah api dipadamkan dan dilakukan pendinginan, para korban ditemukan saat melakukan penyisiran dan ditemukan di dalam kamar mandi.

"Saat ditemukan seluruh korban yang di dalam kamar mandi sudah meninggal dunia," jelas Fahriansyah.

Petugas pemadaman kebakaran dan petugas Kepolisian dari Polsek Siak Hulu mengevakuasi korban luka bakar an. Syafar ke RS. Sansani Pekanbaru untuk pertolongan medis.

Untuk korban yang tewas ke empatnya ditemukan dalam kamar mandi rumah itu, selanjutnya korban meninggal dunia tersebut dibawa ke RS Bhayangkara Polda Riau untuk dilakukan Visum.

Tim Inafis Satreskrim Polres Kampar yang datang ke lokasi melakukan olah TKP (Tempat Kejadian Perkara), sementara Tim Opsnal Satreskrim Polres Kampar dan Unit Reskrim Polsek Siak Hulu juga melakukan penyelidikan dan mengumpulkan keterangan dari saksi-saksi terkait kejadian tersebut.

Kapolsek Siak Hulu AKP Rusyandi Zuhri Siregar S.Sos, MH saat dikonfirmasi, Senin, (8/11/2021), mengatakan, terkait penyebab kebakaran ini menyampaikan, bahwa Tim masih melakukan penyelidikan untuk mengetahui penyebab pasti kejadian ini.

Lebih lanjut disampaikan Kapolsek Siak Hulu, bahwa rumah yang terbakar ini, kondisinya cukup sempit karena di rumah itu juga ada usaha jualan barang harian termasuk gas elpiji ukuran 3 kg.

Untuk akses pintu masuk dan keluar cuma satu lewat pintu depan, sementara pada pada ruangan tengah banyak barang dagangan yang mungkin menjadi penyebab sulitnya korban untuk keluar.

"Untuk tindak lanjutnya, Tim akan berkoordinasi dengan Bid Labfor Polda Riau guna dilakukan olah TKP ulang bersama Tim Labfor, sementara untuk TKP saat ini telah dipasang police line dan dalam pengawasan aparat kepolisian," jelas Kapolsek.  (src, mcr)

Editor: Jandri






 
Berita Lainnya :
  • Jelang Masa Akhir Tahapan Pemilu 2024, KPU Riau Gelar FGD Penyusunan Laporan Evaluasi
  • Pastikan Keamanan Penetapan Paslon Bupati-Wabup, Kapolres Kampar Cek Kesiapan di KPU
  • Dua Alumni SMA Olahraga Riau Atlet Ski Air Sabet 1 Emas dan 1 Perak di PON 2024
  • Bupati NatunaTerima Penghargaan Inovasi Membangun Negeri 2024 dari tvOne
  • Sebanyak 24 Pemilik Sasana Tinju di Kota Pekanbaru Dukung Edy-Bibra
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 Jelang Masa Akhir Tahapan Pemilu 2024, KPU Riau Gelar FGD Penyusunan Laporan Evaluasi
    02 Pastikan Keamanan Penetapan Paslon Bupati-Wabup, Kapolres Kampar Cek Kesiapan di KPU
    03 Dua Alumni SMA Olahraga Riau Atlet Ski Air Sabet 1 Emas dan 1 Perak di PON 2024
    04 Bupati NatunaTerima Penghargaan Inovasi Membangun Negeri 2024 dari tvOne
    05 Sebanyak 24 Pemilik Sasana Tinju di Kota Pekanbaru Dukung Edy-Bibra
    06 Sadis, Pelaku Sekap Gadis Penjual Goreng dengan Mulut Tertutup Dibawa ke Atas Bukit, Diperkosa dan Dikubur
    07 Dimangsa, Kepala Kakek 68 Tahun di Rohil Ditemukan Dalam Perut Buaya
    08 Kapolda Apresiasi Cipayung Plus Riau Dukung Pilkada Damai-Gembira 2024
    09 Disergap Satnarkoba Polres Kampar, Warga Muara Jalai tidak Berkutik
    10 Bersama Personil TNI, Lapas KLS IIB Pasir Pengaraian Lakukan Perawatan Senjata Api
    11 Gedung Tiga Dinas di Komplek Perkantoran Pemko Pekanbaru Tenayan Raya Terbakar Hebat
    12 Tim Formatur Hasil Kongres II SMSI Rampungkan Penyusunan Kepengurusan Periode 2024-2029
    13 Kapolres Kampar Gelar Coffee Morning dengan KPU-Bawaslu serta Papaslon Bupati- Wakil Bupati Kampar
    14 Solusi Tuntaskan Stunting, Pemrov Riau Jamin Ketersediaan Air Bersih dan Sanitasi yang Baik Bagi Warga
    15 Hafit Syukri: Pasangan Indah Sangat Cocok Pimpin Rohul
    16 KPU Kampar Gelar Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi dan Penetapan DPT Pilkada Serentak 2024
    17 Hukum Bank ASI Dalam Presfektif Hukum Islam
    18 11 Hari Pelarian, Pelaku Pembunuhan Gadis Penjual Goreng Akhirnya Ditangkap dan Digelandang Polisi
    19 KPU Kampar Gelar Rakor Persiapan Tahapan Kampanye dan Dana Kampanye Pilkada 2024
    20 DPRD Riau Periode 2024-2025 Bentuk 8 Fraksi, PPP dan PAN Bergabung
    21 HPN Tahun 2025 Ditetapkan di Provinsi Riau
    22 FKUB Pekanbaru Sambut Hangat Silaturrahmi Bapaslon Wako-Wawako IDAMAN
     
    Redaksi | Indeks Berita
    Disclaimer | Pedoman Media Siber | Kode Etik Jurnalistik
    © SuluhRiau.com | Pencerahan Bagi Masyarakat